About Me

Hallo
Perkenalkan saya Novi Okta Saputri. Ini pertama kalinya saya membuat blog,senang bisa berbagi bersama kalian semua.

Saya mahasiswi di salah satu Institut di pulau Sumatera. Saya berusia 18 tahun dan ini tahun pertama saya berkuliah di Institut Teknologi Sumatera. Senang rasanya dapat berkuliah disini. Karena saya dapat bertemu depan teman-teman baru yang berasal dari berbagai daerah. Saya mengetahui berbagai macam bahasa,suku, kebiasaan,dan kelakuan yang lazim dilakukan mereka di kota asal mereka masing-masing. Kami berbagi cerita bahwa mereka tidak atau belum terbiasa pada kehidupan kota Lampung. Ada dari mereka yang bercerita bahwa mereka rindu dengan kedua orang tua mereka di kota asalnya.

Saya memiliki 2 adik,salah satu adik saya masih menduduki bangku sekolah dasar,dan satu adik saya masih berumur 4 tahun.
Saya sangat menyukai kegiatan membaca,baik itu novel maupun komik. Saya menyukai genre komik atau novel yang bersifat fantasi,drama dan action. Saya kurang menyukai genre romantis,karena menurut saya hal-hal seperti itu mudah tertebak akan berakhir sad ending atau happy ending. Tapi itu hanya pendapat saya mengenai genre itu, bagaimana pendapat kalian?

Mengenai kuliah saya,saya merupakan mahasiswi prodi Teknologi Pangan. Teknologi Pangan merupakan prodi yang baru saja dibuka,sehingga saya menjadi angkatan pertama di Teknologi Pangan. Saya berharap kedepannya teknologi pangan akan menjadi prodi yang terbaik dan dapat meningkatan persepsi orang-orang bahwa teknologi pangan tidak ada nilainya. Banyak orang yang menganggap bahwa teknologi pangan adalah hal yang mudah dilakukan. Saya berharap bahwa orang-orang diluar sana merubah pemikiran mereka mengenai suatu prodi atau jurusan yang ada di suatu kampus. Karena apa yang dianggap mudah belum tentu seperti apa yang mereka fikir. Setiap hal pasti memiliki tingkat kesulitan dan kemudahan nya masing-masing. Jadi saya berharap kalian jangan pernah putus asa untuk selalu berjuang dalam menghadapi kehidupan kuliah. Kalian harus tetap semangat walaupun kalian berfikir bahwa kalian sudah tidak mampu lagi melakukan. 

Satu hal lain yang menjadi kesukaan saya adalah saya menyukai boyband asal Korea yang saat ini tengah ramai diperbincangkan.
BTS,kalian tau BTS? Baru-baru ini BTS baru aja menyelesaikan tour dunia mereka. Saya bukan pecinta KPOP,saya bukan kpopers yang aktif di dunia Korea seperti itu. Tapi saya menyukai BTS. Saya menyukai lagu-lagu mereka, menyukai rap yang dinyanyikan rap line dan menyukai vokal mereka semua,jangan lupakan gerakan mereka yang sangat enerjik. Menurut saya mereka sangat keren,mereka mampu menunjukkan bahwa KPop pun dapat diterima di negara luar,seperti Amerika contohnya. Mereka sudah banyak mendapatkan berbagai macam penghargaan dan itu keren. Sebuah pencapaian yang luar biasa. Bahkan mereka bisa mengalahkan Justin Bieber yang mendapatkan kategori top sosial artis selama 6 tahun berturut-turut. 

Saat iseng pun saya terkadang mencoba untuk menulis sebuah cerita,hanya iseng saja,tapi saya tidak pernah berani untuk mempublikasikan tulisan saya. Karena menurut saya cerita yang saya buat masih harus mendapatkan perbaikan yang cukup banyak. Terkadang saya menulis cerita dan tidak melanjutkan lagi cerita itu karena pada akhirnya saya tidak mendapatkan ide untuk kelanjutan cerita saya. Itu juga sebabnya saya tidak berani untuk mempublikasikan cerita saya. Jika suatu saat nanti saya mempublikasikan cerita saya saya takut bahwa saya akan berhenti di tengah cerita karena tidak mendapatkan ide cerita. 

Saya menyukai sesuatu hal yang berbau dengan seni,baik itu seni musik,seni tari,dan seni lainnya. 

Saya pernah mengikuti grup paduan suara saat SMA dan pernah mengikuti grup seni tari saat SMP. 

Baiklah seperti yang saya bicarakan di awal,ini merupakan pertama kalinya saya membuat blog,saya masih harus banyak belajar.

Semoga kalian semua menyukai blog yang saya buat.

Terimakasih teman-teman semua,salam kenal dari saya Novi Okta Saputri
 

Komentar